Widget HTML #1

Deretan Pemimpin Terkuat Abad 1 Hingga 20 - Bagian 2

 

Sultan Saladin 

Akun Twitter atau X @PastProsperity baru-baru ini memposting deretan most poweful ruler atau penguasa dengan peran paling powerful dari abad ke abad. Penguasa ini terdiri dari para kaisar, raja, juga khalifah. Admin Demuslim tertarik untuk mengeksplorasi lebih lanjut dengan sedikit penjelasan. Bagian pertama tulisan ini bisa dibaca di Deretan Pemimpin Terkuat Abad 1 Hingga 20 - Bagian 1

Mari kita baca kelanjutannya.

Abad 11: William the Conqueror

Pemimpin yang paling kuat di abad 11 menurut @PastProsperity adalah William the Conqueror. Beliau lahir sekitar tahun 1028, merupakan Duke of Normandy dan Raja Inggris. Ia terkenal karena memimpin Pasukan Norman dalam Pertempuran Hastings pada tahun 1066, di mana ia berhasil mengalahkan Harold II dan menjadi Raja Inggris. William memerintah dengan tangan besi dan memperkenalkan sistem feodalisme di Inggris. Ia juga memerintah sebagai Duke of Normandy dan membangun Kastil-kastil untuk mengamankan kekuasaannya. William the Conqueror meninggal pada tahun 1087.

Abad 12: Saladin

Saat ini sedang ramai Perang Palestina melawan penjajah Zionis Israel. Saat membicarakan perang ini, banyak kalangan mengaitkan dengan sosok Saladin, atau juga dikenal dengan nama Sholahuddin Al Ayyubi, Sultan dan pendiri Kesultanan Ayyubiyyah yang berpusat di Mesir. Di bawah kekuasaannya, Saladin mengembalikan Mesir ke Islam Sunni, setelah sebelumnya dikuasai oleh Syiah Fathimiyyah.

Beliau berasal dari suku Kurdi, lahir pada tahun 1137 di Tikrit, Irak. Ayahnya bernama Najmuddin Ayyub seorang dizdar atau tokoh, dan menjadi penguasa Seljuk di Tikrit. Saat dewasa, beliau tumbuh menjadi sosok pemimpin yang sangat kharismatik, cerdas dan memiliki kemampuan berperang sangat luar biasa. Saladin adalah pemimpin militer dan politik yang terkenal karena merebut kembali Yerusalem dari pasukan Salib pada tahun 1187. 

Di bawah kepemimpinannya, Palestina kembali berada dalam naungan Islam. Saladin memimpin pasukan Muslim dan dikenal karena sikap keadilannya, bahkan terhadap musuhnya. Ia mendirikan dinasti Ayyubiyah dan meninggal pada tahun 1193, meninggalkan warisan besar sebagai salah satu tokoh terkemuka dalam sejarah Islam.

Abad 13: Genghis Khan

Jenghis Khan, lahir dengan nama Temüjin pada sekitar tahun 1162 di Mongolia, merupakan pemimpin besar dan pendiri Kekaisaran Mongol pada abad ke-13. Ia berhasil menyatukan suku-suku Mongol di bawah kepemimpinannya dan mengembangkan strategi perang yang inovatif. Jenghis Khan melancarkan serangkaian kampanye militer yang meluas dan berhasil membangun imperium terbesar dalam sejarah. Ia meninggal pada tahun 1227, tetapi keturunannya melanjutkan memperluas kekaisaran Mongol.

Abad 14: Tamerlane

Tamerlane, atau Timur Lenk, lahir pada tahun 1336 di Kesh, Uzbekistan. Ia adalah pemimpin militer dan penakluk yang mendirikan Kekaisaran Timurid pada abad ke-14. Tamerlane dikenal karena kampanye militernya yang brutal dan kebijaksanaan administratifnya. Ia menaklukkan wilayah luas di Asia Tengah, Persia, dan Timur Tengah. Meskipun dianggap sebagai penakluk yang kejam, Tamerlane juga memberikan dukungan bagi seni dan ilmu pengetahuan. Ia meninggal pada tahun 1405.

BERSAMBUNG KE BAGIAN TIGA

Posting Komentar untuk "Deretan Pemimpin Terkuat Abad 1 Hingga 20 - Bagian 2"